You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Standar Keselamatan Kapal Ojek di Kaliadem Diperketat
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Standar Keselamatan Kapal Ojek di Kali Adem Diperiksa

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta bersama Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) beserta kepolisian melakukan pemeriksaan kapal tradisional (kapal ojek) di dermaga Kali Adem, Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara.

Kita perketat pengawasan terutama terkait standar keselamatannya

"Kita perketat pengawasan terutama terkait standar keselamatannya," ujar Faris, Kepala Unit Pengelola Angkutan Perairan dan Kepelabuhan (UP APK) Dishub DKI Jakarta, Jumat (30/6).

Ia menjelaskan, dalam kegiatan ini, petugas juga memeriksa izin Surat Persetujuan Berlayar (SPB) berikut kelengkapan administrasi kapal yang dikeluarkan KSOP.

Dewan Minta Pengawasan Kapal Penyeberangan Diperketat

Menurut Faris, dari hasil pemeriksaan selama libur lebaran tahun ini, tidak ada kapal ojek yang ditemukan melanggar standar keselamatan. Terutama terkait jumlah manifest dan life jacket di dalam kapal.

"Manifest dan life jacket sudah sesuai dan semakin baik," tandasnya.

Sekadar informasi, saat ini di dermaga Kali Adem tercatat ada 42 kapal tradisional yang melayani penyeberangan ke Kepulauan Seribu.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4497 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1356 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1300 personDessy Suciati
  4. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1291 personFakhrizal Fakhri
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1262 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik