You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Standar Keselamatan Kapal Ojek di Kaliadem Diperketat
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Standar Keselamatan Kapal Ojek di Kali Adem Diperiksa

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta bersama Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) beserta kepolisian melakukan pemeriksaan kapal tradisional (kapal ojek) di dermaga Kali Adem, Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara.

Kita perketat pengawasan terutama terkait standar keselamatannya

"Kita perketat pengawasan terutama terkait standar keselamatannya," ujar Faris, Kepala Unit Pengelola Angkutan Perairan dan Kepelabuhan (UP APK) Dishub DKI Jakarta, Jumat (30/6).

Ia menjelaskan, dalam kegiatan ini, petugas juga memeriksa izin Surat Persetujuan Berlayar (SPB) berikut kelengkapan administrasi kapal yang dikeluarkan KSOP.

Dewan Minta Pengawasan Kapal Penyeberangan Diperketat

Menurut Faris, dari hasil pemeriksaan selama libur lebaran tahun ini, tidak ada kapal ojek yang ditemukan melanggar standar keselamatan. Terutama terkait jumlah manifest dan life jacket di dalam kapal.

"Manifest dan life jacket sudah sesuai dan semakin baik," tandasnya.

Sekadar informasi, saat ini di dermaga Kali Adem tercatat ada 42 kapal tradisional yang melayani penyeberangan ke Kepulauan Seribu.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1212 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1089 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1035 personNurito
  4. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye815 personTiyo Surya Sakti
  5. Heru Harap Transportasi Publik Jakarta Terintegrasi Menyeluruh

    access_time17-09-2024 remove_red_eye769 personBudhi Firmansyah Surapati